Cara Cepat Dapat Undangan Interview Kerja Kurang Dari 30 Hari

Date Posted

Saat anda baru kena PHK, habis kontrak, baru saja lulus, atau sudah tidak tahan dengan pekerjaan yang sedang dijalankan? Sudah menjadi hal lazim jika proses mencari pekerjaan mungkin saja menjadi memakan waktu lama hingga tak jarang membuat frustasi sebagian banyak pelamar. Bila kamu ingin mendapatkan pekerjaan dengan cepat, coba petunjuk berikut cara dapatkan panggilan kerja kurang dari 30 hari.

Cara Cepat Dapat Undangan Interview Kerja Kurang Dari 30 Hari



Perbaharui Surat Lamaran Kerja

Sebaiknya kenali dahulu ruang lingkup pekerjaan yang dilamar sebelum Kamu menuliskan surat lamaran kerja. Buatlah Kata kunci pada surat lamaran kerjamu, misalnya saja jika pekerjaan itu menuntut bekerja secara tim masukan frase seperti ‘team-oriented problem solver’ saat mengirim surat lamaran secara online atau pun pos. Bukan hanya mencuri perhatian staf divisi sumber daya manusia menyortir lamaran, tetapi juga membantu surat lamaran kerja Kamu lebih efektif.

Ketika akan membuat surat lamaran kerja hindari membuat kalimat yang melemahkan diri, namun faktanya sebagian besar pencari kerja sering mengalami hambatan untuk menulis sebuah kata-kata pembuka. Kesulitan ini menghasilkan pengenalan diri yang cenderung lemah tanpa mampu membuat pembaca tertarik. Misal : Tolong pertimbangkan saya untuk posisi sales representatif yang sedang anda butuhkan. Tapi alangkah baiknya anda gunakan kalimat :Kebutuhan anda akan seorang sales representatif yang handal saya rasa tepat dengan riwayat bekerja saya selama 2 tahun terakhir yang mencapai target dengan baik

Jangan lupakan Selling Point. Sebuah surat lamaran adalah selembar surat yang semestinya menjual kompetensi diri Kamu pada perusahaan. Surat lamaran kerja sebaiknya berisi alasan utama Kamu harus dipanggil untuk sebuah wawancara. Beberapa saran bila Kamu akan membuat kalimat pembukaan yang menekankan prestasi sesuai dengan sub heading dari lowongan pekerjaan. Misalnya : Skill komunikasi yang baik, silakan tawarkan dengan contoh kalimat : 2 tahun pengalaman sebagai public-speaking dan memiliki kemampuan membuat laporan hingga level eksekutif. Atau misalnya : Latar belakang kemampuan komputer, sialakan tawarkan dengan contoh kalimat : Saya memiliki kecakapan dalam mengoperasikan MS Office dan semua aplikasi lain, serta memiliki keahlian pengembangan situs Web dan desain.


Perbarui CV melamar kerja

Ingat, tidak akan maju jika Kamu tidak memperbarui CV melamar kerja maupun portfoliomu. Tanpa CV lamaran kerja yang luar biasa, Kamu mungkin akan mengalami kesulitan untuk mendapatkan undangan wawancara kerja. Dalam curiculum vitae (CV) yang baik, tuliskan secara jelas detail pengalaman yang Kamu miliki. Pada prinsipnya buatlah yang membacanya mengerti dan mengetahui kelebihan yang Kamu punyai karena akan lebih baik jika Kamu menonjolkan sesuatu yang sangat mereka butuhkan.

Berikut ini adalah beberapa hal yang bisa Kamu pertimbangkan dalam mengukur nilai ketertarikan recruiter (staff HRD) pada gaya menulis pada CV lamaran kerja;
  • 49% lebih suka CV kronologis terbalik tradisional (semua pekerjaan yang tercantum dalam urutan kronologis terbalik termasuk tugas)
  • 6% lebih suka CV keterampilan berbasis dengan keterampilan yang berkaitan dengan pekerjaan disorot
  • 39% menyukai kombinasi dari kedua gaya di atas
  • 2% menyukai portofolio dengan contoh-contoh proyek yang diselesaikan
  • 4% tidak preferensi

Chronological, CV jenis ini mengedepankan pendidikan dan pengalaman kerja dalam urutan kronologis, baik digunakan bila Kamu mempunyai tipe perkerjaan yang sama sepanjang karir Kamu, sehingga CV lamaran kerja model ini akan memperlihatkan perkembangan karir Kamu. CV melamar pekerjaan seperti ini lebih disenangi oleh sejumlah perusahaan, oleh karena format susunannya yang dimulai dengan pengalaman kerja paling baru sehingga dapat diketahui perkemabangan karir pada dirimu.

Skills-based, Jenis CV lamaran kerja ini lebih terfokus pada keterampilan dibanding pengalaman kerja. Yang mana fungsinya ialah untuk meyakinkan perusahaan bahwa Kamu mempunyai keterampilan yang dibutuhkan untuk melakukan pekerjaan tersebut. CV melamar pekerjaan jenis ini cocok untuk para fresh graduate yang minim pengalaman atau pencari kerja yang ingin berganti pekerjaan dibidang yang berbeda dengan bidang kerjanya sebelumnya. Daripada menuliskan banyak hal yang pernah Kamu kerjakan sebelumnya, lebih baik tuliskan prestasi menonjol yang pernah dilakukan dalam pekerjaan. Cara ini membuat Kamu terlihat lebih fokus menunjukkan kelebihan.


Manfaatkan penyedia info lowongan dengan teliti

Mulailah rencana dengan mengetahui bidang maupun jenis pekerjaan yang Kamu inginkan, kemudian cari lowongan yang cocok dengan kualifikasi yang Kamu miliki setidaknya 80 persen. Gunakan media penyedia info lowongan pekerjaan sebagai perantara, akan tetapi kunjungi juga situs perusahaan yang resmi untuk mengetahui keakuratan lowongan yang tersedia. Hadiri acara bursa kerja (Job Fair), baik yang diselenggarakan Kampus maupun institusi tertentu yang menghadirkan perusahaan yang diminati. Pastikan jika Kamu sudah mengetahui target perusahaan serta posisi yang diminati untuk mempersempit pencarian dan membuat Kamu lebih fokus dengan pekerjaan yang diinginkan.


Bangun pertemanan dan relasi

Media sosial boleh dikatan menjadi media yang mempermudah Kamu untuk membangun hubungan dan pertemanan, termasuk dengan perusahaan. Jangan cuma meluangkan hoby atau bikin status pribadi tapi cobalah ikuti perkembangan media sosial perusahaan yang Kamu minati dan untuk membangun ikatan. Hal ini akan membuat nama Kamu familiar dengan manajer sosial media perusahaan serta Kamu dapat mengetahui lebih jauh mengenai budaya dan nilai perusahaan.

Manfaatkan semua relasi dan jaringan pertemanan yang Kamu miliki, mulai dari teman kecil, tetangga, teman sekolah, teman kuliah hingga teman kerja. Lagipula, bagi perusahaan, lebih mudah merekrut seseorang yang sudah dikenal baik oleh karyawannya. Jadi, jangan segan untuk menanyakan lowongan pada orang-orang yang Kamu kenal dekat.


Mengirimkan aplikasi lamaran sebanyak mungkin

Jika dilakukan terus-menerus akan mempercepat Kamu mendapatkan pekerjaan baru, logikanya semakin banyak aplikasi yang Kamu kirimkan ker berbagai perusahaan maka memperbesar kesempatanmu untuk dipanggil dan diundang wawancara. Bersikap pro-aktif jangan hanya duduk dan menunggu tawaran pekerjaan yang datang, bilaman Kamu belum mendapat kabar 2 minggu setelah mengirimkan lamaran kerja maka jangan takut untuk mencoba menghubungi perusahaan dan memastikan kalau mereka sudah menerima CV melamar kerjamu. Hal ini juga akan membantu CV lamaran kerja lebih cepat dibaca oleh staff HRD perusahaan.



Untuk mendapatkan undangan wawancara dan panggilan kerja dalam waktu kurang dari 30 hari membutukan fokus dan kerja keras. Dengan mengikuti petunjuk di atas, semoga dapat menempatkan energi Kamu di tempat yang tepat dalam memperoleh pekerjaan impian dalam waktu yang cepat, selamat mencoba dan mempraktekkan ya..!